4 Januari 2013

semua adalah guru


jika kita sadar bahwa semuanya adalah sekolah, maka semua bentuk kejadian adalah guru ;)

bahkan jika kita sedang malas melakukan hal apapun, kita akan selalu berusaha untuk menjadikan kemalasan itu sebagai guru, agar apapun yang dapat kita lakukan setelah rasa malas itu menghilang, akan semakin menjadikan kita pribadi yang jauh lebih baik...

saya bisa menulis begini pun, bukan semata2.. karena ini adalah hasil nasehat banyak dari berbagai guru...

terutama pak Sholihin Abu Izzuddin ketika mengisi sebuah training di FH, beliau mengawali training dengan mengucap salam setelah sebelumnya mengucapkan :
“Jika semua tempat adalah sekolah, maka semua orang adalah guru..” lalu beliau mengucap salam pada kami..

Betapaaa... (serasa terhormat sekali disanjung seperti itu)..

Maka lebih dari itu, saya mengambil kesimpulan seperti kalimat pertama tulisan ini, dan menjadikan semua kejadian sebagai pelajaran, menjadikan semua teman sebagai guru, menjadikan orang-orang yang mungkin memusuhi sebagai guru, menjadikan guru itu sendiri sebagai guru...

Karena dengan begitu, kita pasti akan dengan bijak mengambil segala macam pelajaran, dengan tidak menganggap remeh orang lain dan setiap kejadian yang menimpa kita...

Bahwa pasti, setiap orang yang kita kenal memiliki kelebihan... setiap kejadian pasti ada hikmahnya,,

Dengan begitu, kita pasti akan lebih sedikit dalam mengeluhkan keadaan, bukan malah sedikit-sedikit mengeluh..

*serius ini, saya juga sedang belajar menerapkan kata-kata saya...
*yuk, sama2 selalu berhikmah!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar