Memangnya saya sakit apa sampai harus disembuhkan dengan menulis dan menggambar?
Tidak, saya sedang tidak sakit apa-apa. Hanya jika dibanding mengeluh dan cerita yang tidak-tidak, menggambar akan menciptakan karya tersendiri. Mungkin tiap coretannya, tiap warnanya adalah sebuah pelampiasan, yang akan dimengerti hanya oleh kita, sang penggambar. Dan seburuk atau sebagus apapun karya kita, kita masih bisa tersenyum mengingatnya. Mengingat apa yang ada di pikiran kita ketika menggambarnya, mungkin. Mengingat betapa kita sangat kekanak-kanakan, mungkin. Haha.
Ini, saya mau tunjukkan beberapa karya saya, yang sedang menggilai faber castell connector-pens dan spidol snowman. Masih sangat sederhana. Tapi biarlah, ya, saya bagikan sebagai pelipur lara. :D.
ini waktu saya ngerasa sendiri (gara2 adek2 wisma udah pada balik kalo gak salah)
kalo ini, lagi kangen rumah :D
ini iseng :D
ini nyoba (yang katanya) 'doodle' buat KAMMI Semarang :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar